Skip to main content

Dokter dan Perawat RSUD Wahidin Selingkuh, Kata Direktur Ini


Dugaan perselingkuhan antara dokter dan perawat RSUD dr. Wahidin Sudiro Husodo, Kota Mojokerto bakal berbuntut panjang. Selain diproses di jalur hukum, oknum dokter dan perawat yang berstatus sebagai pekerja di pelat merah juga berpotensi mendapat sanksi indisipliner hingga diberhentikan secara tidak hormat.
Direktur RSUD dr. Wahidin Sudiro Husodo dr Sugeng Mulyadi, menjelaskan, pasca terungkapnya kasus dugaan perselingkuhan antara dokter dan perawat RSUD Wahidin, ARD dan MY, hingga kemarin pihaknya mengaku masih menunggu hasil pemeriksaan yang dilakukan oleh Unit PPA Satreskrim Polresta Mojokerto. ’’Rumah sakit sementara hanya menunggu hasil dari kepolisian,’’ ujarnya, Rabu (2/9).
Menurutnya, dari hasil laporan itu nantinya akan menjadi bahan pertimbangan untuk memberikan sanksi. Di sisi lain, karena status keprofesian dari masing-masing terduga pelaku, pihaknya menyatakan juga perlu mempertimbangkan kemungkinan adanya pelanggaran dalam kode etik kedokteran maupun kebidanan. ’’Nanti impact-nya kalau memang (terbukti selingkuh), rumah sakit akan ada tindakan-tindakan khusus sesuai beratnya kasus,’’ tandasnya.
Mengenai ancaman pemberian sanksi dari dokter dan perawat RSUD Wahidin itu juga tidak disamakan. Khusus ARD yang sehari-hari berdinas sebagai dokter spesialis kemungkinan akan diserahkan kewenangannya kepada Pemkot Mojokerto. Itu dilakukan karena statusnya sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN).
Karena itu, jika hasil pemeriksaan sudah rampung, pihaknya akan segera melaporkannya kepada wali kota. Selanjutnya, Inspektorat akan kembali menggelar pemeriksaan khusus untuk menggali informasi kepada terduga pelaku. Selanjutnya akan dilimpahkan kepada Badan Kepegawaian daerah (BKD) terkait pertimbangan pemberian sanksi. ’’Jadi ada aturan kalau di dalam PNS pasti nanti akan kita serahkan di dalam sistem pemerintah kota,’’ tandasnya.
Sementara untuk MY yang notabene pegawai Badan Layanan Umum Daerah (BLUD), pihaknya akan dilakukan pembinaan secara internal di RSUD dr. Wahidin Sudiro Husodo. Dokter spesialis urologi ini menyebutkan, ancaman sanki yang terberat jika memang oknum bidan di ruang Gayatri itu terbukti sengaja menjalin hubungan terlarang, maka akan berpotensi langsung diberhentikan. ’’Sanksi terberat ya bisa dikeluarkan atau dipecat. Kalau itu memang mengenai atittude dan sebagainya,’’ bebernya.
Ditambahkannya, sebelum terbongkarnya dugaan skandal perselingkuhan antara dokter dan perawat RSUD Wahidin, Sugeng mengaku, sudah mendengarnya. Bahkan pihaknya sempat melakukan pemanggilan. Namun, keduanya tidak ada yang mengakui menjalin hubungan.
ARD yang merupakan dokter yang berdinas sejak 2012. Sedangkan MY, merupakan pegawai BLUD yang diangkat sejak 2016. Terciumnya aroma hubungan tanpa janji suci itu terjadi ketika keduanya saat masih berada satu ruangan di ruang VIP Tribuana Tunggadewi. Karena itu, sebagai antisipasi hal yang tidak diinginkan, pihak rumah sakit mengambil kebijakan untuk memindah MY ke rungan persalinan sejak tiga bulan yang lalu. ’’Kita juga tidak tahu awalnya bagaimana, tapi sekarang sudah tidak satu ruangan,’’ sambungnya.
Dia menambahkan, pasca terbongkarnya kasus perselingkuhan dokter dan perawat RSUD Wahidin, Senin (1/9), ARD sebagai dokter spesialis ortopedi tidak masuk berdinas. Kendati demikian, tandas Sugeng, pihak rumah sakit sudah menyediakan dokter lain untuk mengcover sementara tugasnya. ’’Kita memiliki dua dokter spesialis ortopedi atau dokter tulang jadi tetap berjalan,’’ pungkasnya

Popular posts from this blog

Bocoran Terbaru! Kapan TPG THR dan Gaji 13 Guru Sertifikasi Cair di 2025? Simak Prediksinya!

Ribuan guru bersiap menyambut kabar gembira. Pencairan Tunjangan Profesi Guru TPG plus THR dan gaji ke-13 2025 kemungkinan besar akan digulirkan menjelang akhir tahun. Kendati belum ada pernyataan resmi tanggal pasti dari pemerintah. Analisis terhadap pola pencairan tahun lalu membuat banyak pihak mulai memprediksi periode yang paling mungkin. Dari kumpulan bukti digital dan informasi regulasi terbaru. Ada salah satu estimasi yang terus mencuat.Artikel ini merangkum sekaligus menjawab kapan tepatnya para guru sertifikasi bisa berharap uang THR serta gaji tambahan mereka masuk rekening. Sebelum masuk ke poin detail.Berikut tiga aspek utama yang perlu diketahui: 1. Regulasi dan petunjuk teknis yang menjadi dasar. 2. Riwayat pencairan 2024 sebagai pola waktu ideal. 3. Estimasi 2025 dan imbauan untuk guru sertifikasi. Regulasi dan Petunjuk Teknis yang Menjadi Dasar Pada tahun 2025 hak pencairan tunjangan tambahan untuk guru sertifikasi termasuk THR dan gaji ke-13 ditegaskan mela...

Penggolongan Materi Secara Fisika: Padat, Cair, Gas | Fisika Kelas 7

Siapa sih di antara kamu yang nggak suka makan es krim? Rasanya yang manis dan lembut ini, pasti bikin banyak orang yang suka, ya. Apalagi kalo dimakannya pas siang hari yang terik. Beuuhh… segeerrr…!!! Kamu tau nggak, es krim ini termasuk ke dalam materi loh, dan materi itu terbagi menjadi tiga macam wujud. Wah, apa tuh materi? Nah, di artikel ini kita akan bahas pengertian materi serta macam-macam wujudnya. Yuk, langsung aja kita simak, ya! Apa itu Materi? Materi merupakan segala sesuatu (zat) yang menempati ruang dan memiliki massa. Maksudnya menempati ruang itu apa, sih? Artinya, materi ini memiliki volume. Sementara itu, maksud memiliki massa ini, artinya materi memiliki berat. Contohnya kayak es krim tadi, teman-teman. Es krim itu termasuk materi karena bisa kita masukkan ke dalam wadah (memiliki volume). Terus, kalo kita pegang es krimnya, pasti akan terasa beratnya. Yaaa… walaupun nggak berat-berat banget, sih. Hehehe… Sampai sini, kamu paham ya mengenai materi? Intinya, mat...

Bermain dengan 10 Pemain, Kemenangan Beruntun PSM Terhenti, Harus Puas Berbagi Poin dengan Persebaya

PSM Makasar harus puas berbagi poin dengan Persebaya Surabaya di laga tunda pekan keempat Super League 2025/2026. Laga yang berlangsung di Stadion Gelora BJ Habibie, Sabtu (6/12/2025) malam ini berakhir dengan skor sama kuat 1-1. Gol PSM Makassar lahir di menit kedelapan melalui backheel cantik dari Savio Roberto.