Wakil Presiden Jusuf Kalla, terlihat bergembira saat berkunjung ke daerah aliran sungai (DAS) di Tempe, Kabupaten Wajo. Wapres dua periode ini memang dikabarkan kangen dengan tempat tersebut.
Bukan hanya itu, ada beberapa hal penting yang membuat Danau Tempe menjadi perhatian Wapres, selaku pejabat negara.
Danau ini, beserta aliran sungai di sekitarnya, sangat vital dalam mendukung suplai air di sejumlah kawasan pertanian dan perikanan tangkap di Wajo, Bone, dan Sidenreng Rappang.
Sistem danau tempe terdiri dari Danau Tempe, Sidenreng dan Danau Buaya. Saat banjir, tiga danau ini membentuk satu danau yang luas. Saat musim hujan, ketinggian air danau mncapai elevasi 7 hingga 9 meter di atas permukaan laut (DPAL), dengan luasan permukaan air sampai 28.000 hingga 43.000 hektare