Sunday, April 28, 2013

Kunci Sukses Pernikahan


Sebuah janji suci telah terucap dan kehidupan baru juga akan dijalani bagi mereka yang resmi meneruskan hubungan ke jenjang pernikahan.Meskipun kita tahu semua orang memang tidak memiliki watak dan prilaku yang sama, satu sama lain memiliki perbedaannya sendiri. Dengan begitu sebuah rasa yang saling mengisi dibutuhkan untuk membangun kehidupan pernikahaan.
Ketika seorang suami sedang mengalami atau menunjukan sebuah karakter pada dirinya maka anda menunjukan karakter yang berbeda namun yang bisa memberikan penenang bagi suami.
Selalu berpikir positif dalam saat menghadapi berbagai masalah yang menyangkut perbedaan karakter. Tetap tenang dan sabar adalah sebuah kunci bagaimana bisa menyatukan sebuah perbedaan itu sendiri.
Saling bersikap jujur dan terbuka itu juga adalah sebuah fondasi yang diterapkan semasa masih pacaran/pendekatan. Karena jika jujur dan terbuka maka kita bisa memahami karakter pasangan kita.
Jika ada sebuah ketidak cocokan tentang sesuatu maka sebaiknya lakukan sebuah diskusi. Jangan pernah mengambil sebuah keputusan dengan sendirinya, bagi istri mendiskusikan sebuah keinginan kepada suami itu sangat perlu.
Karena dengan melakukan diskusi, suami akan memberikan sebuah pandangan atau pemikiran mana yang baik untuk dilakukan atau tidak. Ingat bagiamana pun suami juga seorang kepala keluarga dan keputusan harus berdasarkan pada keputusan bersama.

PEMBELAJARAN IPA DI LUAR KELAS

IPA merupakan salah satu Mata Pelajaran yang mempunyai ruang lingkup sangat luas. Di dalam IPA dipelajari tentang sesuatu yang berhubungan ...