Monday, January 14, 2013

REPRODUSI MANUSIA


REPRODUKSI MANUSIA

Alat Reproduksi Pria


a. Testis, sebagai tempat produksi sperma dan hormon testosteron
b. Saluran kelamin, terdiri atas:
    1) Epididimis, saluran yang keluar dari testis tempat pematangan sperma
    2) Vas deferens, fungsinya untuk mengangkut sperma ke vesikula seminalis
c. Kelenjar kelamin pria, terdiri dari:
    1) Vesikula Seminalis, dindingnya banyak menghasilkan makanan untuk sperma
    2) Kelenjar prostat, getahnya disalurkan ke saluran sperma
    3) Kelenjar cowper, getahnya berupa lendir yang disalurkan ke uretra
d. Uretra, terdapat di dalam penis sebagai saluran sperma dan urin
e. Penis, untuk kopulasi
f. Skrotum, sebagai pembungkus testis

Alat Reproduksi Wanita


a. Ovarium, sebagai penghasil ovum serta hormon estrogen dan progesteron
b. Saluran reproduksi, sebagai saluran ovum dari ovarium ke rahim

c. Uterus, sebagai tempat perkembangan embrio
d. Vagina, sebagai alat kopulasi wanita


Mekanisme Produksi Sel Telur
a. Kelenjar hipofisis depan menghasilkan FSH yang berfungsi memacu folikel dalam ovarium untuk tumbuh
b. Folikel yang matang juga memproduksi estrogen yang berfungsi:
    1) Merangsang pertumbuhan endometrium
    2) Menghambat produksi FSH oleh hipofisis
    3) Memacu hipofisis untuk memproduksi LH (Luteinizing hormone)
c. Keluarnya LH mendorong telur masak dan terjadilah ovulasi
d. Folikel berubah menjadi korpus luteum yang berperan menghasilkan hormon progesteron yang berfungsi:
    1) Mempercepat pertumbuhan selaput lendir
    2) Mempercepat pertumbuhan darah pada selaput lendir rahim

PEMBELAJARAN IPA DI LUAR KELAS

IPA merupakan salah satu Mata Pelajaran yang mempunyai ruang lingkup sangat luas. Di dalam IPA dipelajari tentang sesuatu yang berhubungan ...