Tuesday, December 25, 2012

SIMBIOSIS


 Dalam dunia Sains, ketika kita menaruh perhatian khusus atau dengan kata lain mengamati dengan saksama lingkungan sekitar kita, maka kita akan melihat bahwa terdapat hubungan yang khusus di antara makhluk hidup. Hubungan khusus antar makhluk hidup ini disebut dengan SIMBIOSIS. 

Simbiosis dapat dibedakan menjadi 3 (tiga), yaitu: SIMBIOSIS MUTUALISME, SIMBIOSIS PARASITISME dan SIMBIOSIS KOMENSALISME. Berikut ini akan dijelaskan tentang masing-masing jenis Simbiosis tersebut.


1. Simbiosis Mutualisme
Simbiosis Mutualisme adalah hubungan antara dua makhluk hidup yang bersifat saling menguntungkan. Contohnya adalah simbiosis antara seekor kerbau dengan burung jalak. Kerbau memperoleh keuntungan dengan habisnya kutu-kutu yang menempel di tubuhnya, sedangkan burung jalak juga mendapatkan keuntungan dimana ia mendapatkan makanan, yaitu kutu kerbau tersebut.
 
Selain simbiosis antara kerbau dan burung jalak, juga simbiosis antara lebah madu dan bunga juga terjadi simbiosis mutualisme. Lebah madu mendapatkan nektar yang terdapat pada bunga-bunga sebagai makanannya, sedangkan bunga sendiri dibantu penyerbukannya oleh lebah madu.


2. Simbiosis Parasitisme
Simbiosis Parasitisme adalah hubungan antara ua makhluk hidup yang mengakibatkan salah satu makhluk hidup mendatkan keuntungan sedangkan makhluk yang satunya mengalami kerugian.

Contoh Simbiosis Parasitisme adalah simbiosis antara kutu dengan hewan tempat tinggalnya, benalu dengan tumbuhan sirsak, dan bunga raflesia dengan inangnya.

Kutu merasa untuk karena mendapatkan makanan dari hewan tersebut, yaitu berupa darah hewan yang diisap oleh kutu. Sedangkan hewan yang dihisap dirugikan.

Benalu merasa untuk karena mendapatkan makanan dari tanaman sirsak, sedangkan tanaman sirsak dirugikan karena makanannya diserap oleh benalu.


3. Simbiosis Komensalisme
Simbiosis Komensalismeadalah hubungan antara dua makhluk hidup yang menguntungkan salah satu pihak, tetapi tidak merugikan pihak yang lain.

Contoh Simbiosis Komensalisme adalah simbiosis antara ikan hiu dan ikan remora. Ikan remora yang selalu berenang di dekat ikan hiu merasa aman dari sang pemangsa karena ikan pemangsa lainnya takut dengan ikan hiu. Sedangkan ikan bagi hiu, ada tidaknya ikan remora tidak berpengaruh baginya.
Contoh lainnya adalah simbiosis antara bunga anggrek dengan inangnya serta anemon laut dengan ikan badut.

Reference:

Wahyono, B. Nurachmandani, S. 2008. Ilmu Pengetahuan Alam Untuk SD dan MI Kelas IV. PT. Macanan Jaya Cemerlang - Klaten.

PEMBELAJARAN IPA DI LUAR KELAS

IPA merupakan salah satu Mata Pelajaran yang mempunyai ruang lingkup sangat luas. Di dalam IPA dipelajari tentang sesuatu yang berhubungan ...